Yang Tahu Prabowo, Airlangga, dan Allah SWT

Nasional, News, Politik336 Views


loading…

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung turut angkat bicara ihwal kabar pernyataan pimpinan partainya Airlangga Hartarto meminta jatah lima kursi menteri kepada capres nomor urut 2 Prabowo Subianto. Foto/Achmad Al Fiqri

JAKARTA – Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung turut angkat bicara ihwal kabar pernyataan pimpinan partainya Airlangga Hartarto meminta jatah lima kursi menteri kepada capres nomor urut 2 Prabowo Subianto. Ia mengingatkan bahwa sistem pemerintahan Indonesia yakni presidensial.“Jadi yang mempunyai hak tertinggi hak prerogatif tertinggi adalah presiden, Insyaallah kalau nanti misalnya besok hari Rabu sudah diumumkan, Pak Prabowo dinyatakan sebagai pemenang pilpres, tentu Pak Prabowo yang nanti akan punya kewenangan,” kata Doli saat ditemui di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (18/3/2024).

Meski begitu, ia menuturkan bahwa pasangan capres-cawapres terpilih kerap mendiskusikan susunan kabinet dengan partai politik (parpol) pendukung. Hal itu senada dengan kultur politik di Tanah Air.

“Nah terkait soal Golkar, kami juga tentu pada akhirnya ada perundingan, ada pembicaraan antara Pak Prabowo dengan ketua umum kami, Pak Airlangga Hartarto. Dan saya kira juga mungkin sebelum ini sudah ada pembicaraan informal,” ucap Doli.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *