Jadwal Shalat di Makassar dan Sekitarnya, Minggu 9 Juni 2024

Breaking News309 Views

حَافِظُوا عَلَى الصَّلَوَاتِ وَالصَّلَاةِ الْوُسْطَى وَقُومُوا لِلَّهِ قَانِتِينَ

Artinya: “Jagalah semua sholat dan sholat wusta. Dan tegakkanlah (sholat) semata-mata karena Allah dengan khusyuk.”

Berikut jadwal shalat Makassar, Minggu (9/6) yang telah ditetapkan oleh Kementerian Agama RI.

Imsak: 04.36 Wita
Subuh: 04.46 Wita
Terbit: 06.03 Wita
Duha: 06.32 Wita
Zuhur: 12.05 Wita
Ashar: 15.27 Wita
Magrib: 18.00 Wita
Isya: 19.13 Wita

Batas Waktu Shalat Fardu

Selanjutnya juga perlu memperhatikan batas waktu pelaksanaan sholat fardu, mengutip dari situs NU Online berikut penjelasanya:

1. Waktu shalat Subuh: dimulai terbitnya fajar sidiq hingga terbitnya matahari. Sebagaimana keterangan hadits riwayat Muslim No. 612:

“Bersabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam: “Waktu shalat shubuh ialah sejak terbitnya fajar hingga terbitnya matahari.”

2. Waktu shalat Zuhur: dimulai sejak tergelincirnya matahari di ufuk barat hingga masuknya waktu ashar. Hal ini digambarkan dalam hadits riwayat Muslim no. 612:

“Sesungguhnya Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Waktu dluhur ialah ketika matahari tergelincir, … sampai datangnya waktu ashar.”

3. Waktu shalat Ashar: dimulai sejak bayangan benda sama panjangnya dengan benda tersebut sampai terbenamnya matahari. Sebagaimana hadits riwayat Imam Bukhari No. 554:

“ …Barangsiapa mendapati satu rakaat shalat ashar sebelum matahari terbenam, maka ia telah mendapati waktu ashar.”

4. Waktu shalat Magrib: dimulai sejak terbenamnya matahari hingga hilangnya awan berwarna merah dari cakrawala. Sebagaimana hadits riwayat Imam Muslim no. 612:

“Waktu maghrib berakhir hingga hilangnya awan merah dari cakrawala.”

5. Waktu shalat Isya: dimulai sejak selesainya waktu maghrib hingga terbitnya waktu fajar sebagai pertanda waktu masuknya sembahyang subuh.

PDAM Makassar